ANGKOT atau angkutan kota adalah transportasi umum yang biasa ditemui di daerah-daerah perkotaan maupun terpencil, tak terkecuali di Kota Ternate, Maluku Utara. Angkot di kota ini bahkan unik karena tidak hanya berfungsi sebagai alat transportasi, tapi juga fungsi lain.
Sepintas, angkot di kota Ternate terlihat seperti angkot-angkot biasa yang ada di Jakarta atau di kota-kota lain. Angkot ini menggunakan mobil model Carry, yang bisa memuat 8-10 penumpang. Tapi bila diperhatikan lagi, angkot ini memiliki suatu kekhasan yang membuatnya berbeda dari angkutan serupa di kota atau daerah lain.
Angkot-angkot di Kota Ternate, bila melintas, pasti Anda akan segera menyadari keberadaannya. Pasalnya, angkot-angkot ini mengeluarkan suara musik ala dugem alias clubbing dengan volume yang sangat keras. Beberapa kali Okezone mendengar dengan sangat jelas suara musik ini, meski sedang berada dalam ruangan yang jauh dari jalan raya.
Ternyata, sound system yang mengeluarkan musik dengan volume sangat keras itu memang menjadi salah satu "aksesori" wajib bagi angkot-angkot di kota ini. Bahkan, mereka saling bersaing untuk memiliki sound system dengan suara dan musik paling keras di antara angkot-angkot lainnya di kota ini.
Bahkan malam itu, kami sempat melihat fenomena unik lainnya dari angkot ini. Ketika Okezone tengah mengelilingi Kota Ternate di malam hari, sekira pukul 20.00 WITA, kami melihat sekumpulan orang beramai-ramai di pinggir jalan.
Mereka beramai-ramai berdiri mengelilingi dua buah angkot yang sedang parkir. Awalnya, kami mengira telah terjadi kecelakaan pada angkot ini. Ternyata, bukan itu yang sedang terjadi. Saat dihampiri, dua angkot ini tengah menjadi arena dugem dadakan. Mereka berkumpul di tengah sambil menari dan berdisko dengan iringan house music yang khas.
Kota kecil seperti Ternate ternyata tidak kehabisan akal, bukan? Meskipun tidak memiliki diskotik atau klub besar seperti di Jakarta, mereka tidak berarti tidak punya tempat hiburan. Dengan memanfaatkan angkot ini salah satunya.
Sumber : Okezone.com